Thursday, 4 September 2014

1001 Misteri Dibalik Nareh (2)

Diposkan oleh bowjie narre di 09:22


Rencana mau postingan semua tulisan  ini secara utuh sih, tapi ga jadi, why? setelah  melalui musyawarah untuk mufakat dalam  tempo yang sesingkat-singkatnya saya memutuskan kepada diri saya sendiri, tulisan ini saya penggal-penggal aja postingannya, biar berasa ala-ala penulis ternama yang kehadiran tulisannya ditunggu sama penggemarnya, mudah-mudahan suatu saat saya seperti itu,,Amin,, ( hahaha,,ngayalnya ketinggian..)

‘’ Nareh Go Internasional” ?? agak aneh dengernya, atau  indra pendengar anda tidak terima saya berkata seperti itu, ga masalah sih, emang gitu kenyataan nya kok, Nareh ga beda-beda jauhlah sama Anggun C Sasmi, sama-sama udah go Internasional..

Ceritanya, di Nareh itu ada kerajinan masyarakat yang dikenal dengan sulaman nareh, sulaman nareh ini banyak jenisnya, mulai dari sulaman banang ameh ( sulaman benang emas), sulaman kapalo panitik ( kepala peniti ), sulaman suji caia ( suji cair ) dan ragam jenis sulaman lainnya, nah sulaman ini diproduksi oleh ibu-ibu rumah  tangga yang mendikan pekerjaan menyulam ini menjadi sampingan sampe pengusaha skala besar yang ada di Nareh yang memperkejakan banyak tenaga kerja dari masyarakat sekitar yang menjadikan mereka berlimpah harta alias kaya raya.

Sulaman ini pengerjaan nya hanya dengan menggunakan tangan, jadi kalau saya fikir tidak banyak orang-orang yang punya keahlian menyulam ini, tapi rata-rata kalau ibu-ibu atau remaja putri di Nareh, mereka memiliki keahlian yang bisa disebut “manjaik” ini, tapi tidak hanya kaum perempuan saja, ternyata ada juga kaum pria yang bisa, malahan lebih jago dari wanita,,hahahhaa,,hebat ya...

Well, mari kita mulai bagaimana sih membuat sulaman itu? ayo kita bahas, sepertinya beberapa paragraf kedepan, saya akan menggunakan EYD yang sangat rapi sekali, gpp lah ya, siapa tau besok-besok bisa jadi guru bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Untuk menyulam yang dibutuhkan itu kain yang akan disulam, biasanya ada yang menggunakan beludru, saten, atau jenis lainnya, sebenarnya kainnya terserah ya, tergantung kebutuhan kita sih, trus siapin juga benang emas, benang tenun, jarum, crayon, pamedangan atau ram ( alat bantu untuk menyulam yg terbuat dari kayu atau rotan untuk menjadikan kain yang akan disulam agar tetap rapi )

Setelah semua bahan yang diperlukan tersedia, langkah pertama yang dilakukan untuk membuat sulaman adalah menentukan motif apa yang akan dipilih, biasanya motif yang sering digunakan di Nareh adalah bertemakan alam, mulai dari tumbuh-tumbuhan, hewan,  gunung, rumah gadang dan ada juga bikin kaligrafi, ternyata eh ternyata tidak semua orang mahir melukis motif sulaman ini, di Nareh ada beberapa orang yang memang punya keahlian melukis motif sulaman ini, dan biasanya dari keahlian ini, lumayan juga sih mereka dapat penghasilan tiap harinya.

Nah setelah pola motifnya selesai, langkah selanjutnya adalah memulai proses menyulam, dan beginilah hasil sulaman yang telah selesai dibuat. ( next )
Contoh Hasil Sulaman Nareh







0 komentar:

Post a Comment

 

catatan BOWJI NARRE Copyright © 2009 Baby Shop is Designed by Ipietoon Sponsored by Emocutez